Wednesday, June 30, 2010

What If I didn't ask to be alone?

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/30/2010 07:17:00 pm 1 Comment.
Hi. Namaku lila. Iya aku pemilik blog ini. Karena ini blog pribadiku. Aku berhak menulis apa aja kan disini? Aku nulis blog ini lagi-lagi bermodal hape. Karena hotspot lagi gak nangkring ke rumah. Aku anak ke 1 dari 3 bersaudara. Dan sekarang aku sendirian di rumah.
Well, it's really quite here pals. No friends, no food, no one. Only me, with my loneliness. Me, music and memories. My mom, brother and sister have a trip to Makassar. And my Father still in Jakarta. Wish them back to me with a good condition.
You know, I never felt so lonely like this time before. It's really hurtfull, when you remember how important your family when they are beside you and you just ignore them.
I miss my family. I miss my mom, she always cook very delicious food. My mom knows when I was Sick. Mom, I want you to know, I'm sick right now. You are right. I've got fever. And my eyes really hurt.
I miss My dad. I miss how funny his joke is. I miss him when he teach me management. I miss my dad money. He is very generous. I miss my brother. I miss his talk about football and his joke about me. I miss fafa... My little sister. I miss her laugh. Her smile. Her talk. The way she ask me to do something. I miss you. And I cry, I don't know but I can hold my tears.
Hey, I miss you too. I miss the way you always told me about life. Your joke. I miss your eyes. Your emo's hair. I miss your hand. I miss the way we talk about everything on the phone. I miss your kiss. Your voice when you are singing a song to me. I miss when we fight. I miss everything about you... I miss you dear... So much... So much...

I never ask to God to be alone. Never. I never expect this is gonna be so hurtfull. I know life is far from perfection. But if this how I life could be. I'd rather die than live a life alone.
And If life must go on. I don't want to life alone. I know this sentences really right, we don't know what we got until it's gone.
But Why we have to lose a things to know what they are really mean... I wish I could keep what I really have now, even I have nothing except my self.
Poor lila.
Don't send your condelence to me. Cause I never ask it. And I never ask to be alone. But I ask to face this loneliness wisely, strengthly.

Have a Great Life
Lila
Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/30/2010 06:34:00 pm 0 Comment.
"I wanna get back to the old days, where the phone would ring and I know it was you." - Get Back - Demi Lovato

Tuesday, June 29, 2010

Officially Missing You

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/29/2010 07:28:00 pm 0 Comment.
All I hear is raindrops
Falling on the rooftop
Oh baby tell me why’d you have to go
Cause this pain I feel
It wont go away
And today I’m officially missing you
I thought that from this heartache
I could escape
But I fronted long enough to know
There ain’t no way
And today
I’m officially missing you

Oh can’t nobody do it like you
Said every little thing you do
Hey baby say it stays on my mind
And I, I’m officially


All I do is lay around
Two ears full of tears
From looking at your face on the wall
Just a week ago you were my baby
Now I don’t even know you at all
I don’t know you at all
Well I wish that you would call me right now
So that I could get through to you somehow
But I guess it’s safe to say baby safe to say
That I’m officially missing you


Well I thought I could just get over you baby
But I see that’s something I just can’t do
From the way you would hold me
To the sweet things you told me
I just can’t find a way
To let go of you


It official
You know that I’m missing you
Yeah yes
All I hear is raindrops
And I’m officially missing you


Tamia - Officially Missing You

Sunday, June 27, 2010

Tanah Air Beta : "Ceritain apa sih?"

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/27/2010 03:42:00 pm 0 Comment.

Nonton film ini waktu itu diajak sama keluarga saya, katanya sih mau biar nunjukin rasa nasionalisme. Dan menurut saya film ini, OMG WTF WAS THAT? Film ini bercerita tentang, tunggu dulu, saya bahkan gak tau film ini bercerita tentang apa. Seriously, I mean it. Film ini bahkan sama sekali gak fokus dengan jalan ceritanya. Saya pikir bakal tentang kesehatan ternyata gak. 
Cerita ini dimulai tentang si Tatiana (seorang guru di daerah pengungsian Timor (Alexandra Gottardo) ) Dan Abu bakar yang mendatangi pos pengungsian untuk mencari keluarganya. Tatiana mencari anaknya bernama Maru dan dia tinggal bersama anaknya Merry. Tatiana ini seorang guru dan Abu bakar ini seorang penjual bensin eceran yang akhirnya dia gak boleh beli bensin eceran dan di membesarkan ukuran tangki motornya supaya muat bensinnya. After that, ternyata si tatiana sudah dapet kabar kalau anaknya Maru ditemukan. Tapi si Maru gak mau ketemu sama ibunya. Si tatiana kemudian sakit-sakitan, mendengar kabar itu si Merry akhirnya menempuh perjalanan dari desanya ke perbatasan untuk ketemu Maru. DAN SELESAI. And you know what, Merry ketemu Maru, dengan menyanyi lagu Indonesia Tanah Air Beta. jadi merekan menemukan dengan nyanyian. Mana klimaks dan perjuangannya?

tanah_air_betaposterAwful banget ni film. Kenapa? Banyak adegan yang jelek banget dengan akting yang jelek. Script yang jelek. Pengambilan gambar yang jelek. Terutama script. Biasanya kalau kita nonton film, pasti ada pesan dan makna film tersebut. Tapi message itu gak sampai ke penonton, khususnya saya. 

Kalau film itu bertujuan untuk memperjuangkan pendidikan, go ahead, pendidikan yg fokus, dengan cara si Tatiana tadi mengajar sampai ke daerah konflik dan tetap semangat. Kalau kesehatan, si Ari Sihasale yang jadi dokter itu harus berjuang nyembuhin Tatiana. Kalau tentang pengungsian, Lukman Sardi yang notabene ARTIS papan atas dengan akting bagus di Sang Pemimpi, harusnya juga memperjuangkan menemukan Maru. Tapi itu gak sama sekali. Untuk pemeran Merry (Griffit Patricia) aktingnya jg standard banget.

Saya melihat perubahan karakter Merry gak sesuai. Kalau Merry ini tokoh utama, dan notabene dia Round Character, karakter yang berubah ubah dari awal sampai akhir tapi ia melakukan perubahan yang jelek banget. Harusnya kalau di awal dia semangat, agresif, mungkin sedikit pemarah, atau sangat pintar berdebat. Pertahankan semangat itu sampai akhir. Tapi itu gak. Saat si Merry ini mencari Maru. Dia lemah. Dia langsung berubah semangatnya. Malah keren si cowok yang nemenin dia di perjalanan (Carlo). Dia hebat, karakternya dari awal sampai akhir bagus. Perubahannya bagus. Dia awalnya jengkel sama Merry kemudian bisa baik banget sama Merry. Tapi Merry gak. Saat dia jalan kaki cari Maru dan saat dia ditemani oleh Carlo diperjalanan, karakternya langsung berubah, jadi lemah, kayak pandangan orang gila, kosong, gak ada semangat sama sekali. Dia malah kayak putri Raja yg seenaknya suka nyuruh Carlo ngambilin sesuatu, bukannya dia ikut nyari bareng (seperti makanan etc). Oke karakter Merry boleh berubah, tapi harus ada kejadian yg membuat ia berubah, saat melakukan perjalanan, ia harusnya tambah semangat bukannya loyo dan kalau dia lemas, dia harusnya mendengar kabar apa dulu (misal ibunya meninggal).

Pengambilan gambar jelek, terutama saat bagian malam hari, wajahnya gak kelihatan. Mana bagusnya? Akting ari sihasale jelek juga. Dan bener bener gak fokus, percuma sewa Lukman Sardi tapi Cuma buat nulis pesan ke pengungsi. Di Tanah Air Beta ada adegan tumbuhan bisa tumbuh, tapi mana? Setelah itu gak ada kelanjutan, apa kek, satu kampung jadi numbuhin tumbuhan juga. Dan yang AWFUL itu endingnya, masa ketemu sama kakak yg udah belasan taun gak ketemu, Cuma ketemu dengan cara NYANYI? OMG!!! Gak ada perjuangan sama sekali. Apa kek, kakaknya diculik ditawan sama tentara pengungsi, dipersulit. Cuma gitu doang. Haduhhh...  Jadi sebenernya ini cerita apa? Nyari orang ilang? Judulnya jangan Tanah air Beta dong. Keberatan Judul! Sama kebagusan cuplikan film. Btw yg bikin Alenia Film? Ari Sihasale nih? Oh pantes...

Rate film ini 2,8/10
(Maaf saya re-rate dan menurut saya ini film GAGAL TOTAL)



Saturday, June 26, 2010

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/26/2010 07:51:00 am 1 Comment.
Allah selalu mengikuti prasangka hambanya..
Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/26/2010 07:50:00 am 0 Comment.
Hear what you want to say. So you will know what is the real you. If you can't hear what you want to say. Write it...

Toy Story 3, Perfect to closing the sequel

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/26/2010 07:35:00 am 2 Comment.
Saya nonton film ini sekitar beberapa hari yang lalu. Aslinya mau langsung review tapi capek akhirnya gak jadi. Nonton film Toy Story 3 kali ini sendirian. Dan memang saya suka sendirian, karena alasan utamanya tidak ada yang bisa diajak dan alasan keduanya karena memang sendirian juga bukan suatu penghalang untuk tidak nonton. Toy Story 3 saya tonton kali ini versi 3D, pertama kalinya nih. Di bioskop tempat saya nonton di Paragon XXI Harganya masih murah 3Dnya 25ribu saja. Ternyata harga tiket 3D kalau di Jakarta sudah 60ribu rupiah. Wow lucky me.
Toy Story ini beda banget dengan film yang sebelumnya, dibuka dengan adegan Andy (si pemilik mainan) sedang memainkan mainannya (namun lebih di real kan), adegan pertama Andy sedang bermain dan ibunya merekamnya, dan semua nostalgia itu memang hanyalah nostalgia. Sebentar lagi Andy sudah harus pergi kuliah. Dan dia harus pindah dari kamarnya, dan tentu saja meninggalkan mainannya. Disini Woody (mainan koboy Andy) merasa bahwa ia dan teman temannya harus tetap di dalam box mainan Andy, dan tidak pergi meninggalkan Andy karena mereka adalah mainan Andy. Tetapi teman teman mainan yang lainnya merasa sudah hopeless dan sudah yakin ia akan ditinggalkan Andy. Kemudian saat andy memilih mainan mainannya mana yang akan ditaruh di attic (loteng) dan disumbangkan ke SunnySide (tempat penitipan anak), Andy ternyata memilih satu mainan yaitu Woody yang ternyata dibawa dia ke kuliahnya. Tanpa sengaja plastik isi mainan Woody jatuh, dan itu membuat mainannya tidak jadi di bawa ke attic tapi malah ke tempat sampah. Woody menyelamatkan teman temannya dan akhirnya mereka bersama Woody dibawa ke Sunny Side oleh ibunya Andy. Di Sunny Side ternyata tidak seenak yang dibayangkan, teman-teman Woody, seperti Buzz Light Year, Jessie, Mr and Mrs Potato Head, Rex dan ada Barbie (mainan adiknya Andy yang diberikan juga ke penitipan anak-anak) ternyata di jebak oleh Lotso seorang boneka beruang beraroma strawberry. Lotso ternyata sudah tau dan membagi Sunny Side menjadi dua pihak, kelas Butterfly yang isinya anak anak kalem dan kelas Cartepillar yang isinya anak anak hyperaktif. Teman-teman Woody ditempatkan di Cartepillar class dan mereka disiksa oleh-oleh anak tersebut, dan merasa tidak nyaman tinggal di Sunny Side. Mereka merindukan Andy. Dan Andy juga mencari dan merindukan mereka, akhirnya Mereka bersama Woody berencana untuk kabur dari Sunny Side dengan segala rintangan dan taktik yang menggelikan. Terutama saat Buzz LightYear diganti mode nya dan tiba-tiba berbahasa spanyol, sangat menggelikan.
Setelah berhasil kabur malah mereka dibawa ke penampungan sampah, dan hampir saja mereka dibumi hanguskan di tempat penampungan sampah. Setelah berhasil melarikan diri dan kembali ke rumah Andy. Woody tau kalau Andy tidak mungkin membawa mereka ke kuliah dan tidak mungkin juga tinggal selamanya di attic. Woody kemudian menuliskan alamat di box mainan itu, alamat rumah Daisy, gadis kecil yg pernah menemukan Woody sewaktu dia kabur dari Sunny Side. Disitulah saat yang mengharukan, saat Andy harus berpisah dengan teman-temannya (mainannya), Andy memperkenalkan satu persatu mainannya pada Daisy dan memberikan semua mainannya padanya, dan juga Woody ia berikan.
Kisah Toy Story yang sangat berbeda mulai dari gambar, romantisme, kocak, dan juga segmen yang mengharukan semuanya ada di Toy Story 3. Memberikan suatu penutup sekuel yang sangat bagus dan bikin saya nangis. Hehehehe.
Katanya, Toy Story 3 ini mau dibuat dengan jalan cerita Buzz LightYear yang rusak dan harus dikirim ke Taiwan untuk dibetulkan, dan teman-temannya menyusulnya untuk menemukannya. Tapi dirombak ulang oleh Disney dan Pixar, hingga jadi sebagus ini. 
Tips buat kamu yang nonton 3D, Jangan telat, karena ada thriller film keren didalamnya dan juga ada film pendek disney yang keren banget. 
Nilai buat film ini 9,9/10

Sunday, June 20, 2010

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/20/2010 07:33:00 am 1 Comment.
Aku tahu apa yang terjadi, aku tahu apa yang kau tangiskan, aku tahu apa yang bisa menghiburmu, tapi cara itu masih jadi rahasia. Lalu kau berlari menuju ombak, membawa perasan seberagam langit saat senja; antara duka, murka, dan cinta yang entah harus dibuang ke mana. Saat itu kau ingin bergabung dengan rombongan awan yang terhipnotis masuk ke dalam rekahan ufuk barat. Dan berenang saat laut pasang mendadak menjadi pilihan masuk akal bagimu.


Ingin rasanya aku ikut berlari, berteriak agar kau kembali, mencengkram bahumu agar kau tahu aku ada di sini. Namun bahasaku tinggal rasa. Dan entah bagaimana caranya agar rasa ini bisa bersuara jika raga tak lagi ada. Aku hanya ingin merengkuhmu. Adakah engkau tahu? Aku ada. Setahun sudah sejak kau mencatat tanggal kepergianku, dan memang aku tak pernah kembali dalam bentuk yang kau harapkan. Namun adakah engkau tahu? Aku masih ada. Meski mendapatkanmu seperti lawatan ke museum tempat segala keindahan dikurung etalase kaca hingga berlapis saat disentuh. Aku masih merasa utuh.

Percayakah kamu? Aku selalu ada. Ke dalam perasaan inilah engkau akan bermuara, ke dalam perasaan inilah engkau akan pulang, dan bertemu aku lagi. Dan perasaan itu dapat engkau nikmati sekarang, di dalam hati. Tanpa perlu mati. Sekarang.

Dengarkah kamu? Aku ada. Aku masih ada. Aku selalu ada. Rasakan aku, sebut namaku seperti mantra yang meruncing menuju satu titik untuk kemudian melebur, meluber, dan melebar. Rasakan perasaanku yang bergerak bersama alam untuk menyapamu.

Bahasa yang ku tau kini hanyalah perasaan. Aku memandangimu tanpa perlu menatap. Aku mendengarmu tanpa perlu alat. Aku menemuimu tanpa perlu hadir. Aku mencintaimu tanpa perlu apa-apa.

-dari buku "Recto Verso"
Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/20/2010 07:17:00 am 0 Comment.
        "Duhai kekasih, andai aku tidak dapat mempersembahkan jiwaku padamu, maka lebih baik aku membuangnya dan kehilangan ia untuk selamanya. Aku terbakar dalam api cinta. Aku tenggelam dalam air mata kesedihan. Bahkan matahari yang menyinari dunia dapat merasakan panasnya bara hasratku. Aku adalah ngengat yang terbang menembus malam untuk mengitari nyala lilin. Oh, lilin jiwaku, jangan siksa jiwaku, jangan siksa aku ketika aku mengelilingimu! Kau telah memikatku, kau telah merampas tidurku, akalku, juga tubuhku."

       "Engkau adalah penyebab kepedihanku, namun meskipun demikian, cinta yang kurasakan padamu merupakan satu-satunya pelipurku, satu-satunya obat penyembuhku. Sungguh aneh, sebuah obat yang sekaligus penyebab rasa sakit yang lebih hebat! Andai saja kau dapat mengirimiku sebuah tanda! Andai sang angin dapat menyentuh bibirmu dan membawa kecupanmu kepadaku. Namun, aku akan menjadi cemburu kepada sang angin, dan menyesal sendiri karena telah menyuruhnya."
       "Kekuatan jahat telah memisahkan kita, duhai kekasihku. Takdir telah menebarkan mantera jahatnya dan memukul jatuh cawan dari tanganku: anggur telah habis dan aku sekarat kehausan. Dan sekarang takdir sedang menertawakan sementara aku berbaring sekarat. Memang, aku telah dikutuk oleh kekuatan jahat, oleh takdir, oleh apapun namanya. Siapakah yang tidak akan takut terhadap musuh seperti ini? Orang-orang berusaha untuk melindungi diri mereka dari kekuatan jahat dengan mengenakan azimat biru; bahkan sang matahari, yang sangat takut akan kegelapan, mengenakan langit biru sebagai jubah untuk menangkal pengaruh jahat. Aku tidak mengenakan sebuah azimat pun sehingga aku harus kehilangan segalanya. Benar, segalanya. Aku telah kehilangan segalanya karena aku telah kehilanganmu, karena engkau adalah segalanya bagiku. Kalau bukan ulah takdir, maka ulah siapa lagi ini? Dan bila ini memang ulah takdir, maka sudah sepantasnya aku untuk takut dan untuk marah......"

- Laila Majnun
heheheh bagus ya...

Membuat Keputusan

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/20/2010 06:36:00 am 1 Comment.
Sebuah masalah dengan sebuah solusi memerlukan sebuah keputusan, namun bagaimanakah cara mengambil keputusan penting dalam hidup kita?


Biasanya kita mencoba mencari orang lain dan memintanya untuk membuat keputusan sulit bagi kita. Dengan begitu, jika kemudian terjadi sesuatu yang salah, kita punnya seseorang sebagai kambing hitamnya. Beberapa teman saya pernah mencoba mengakali saya supaya membuat keputusan bagi mereka, tetapi saya menolak. Yang saya lakukan adalah menunjukkan kepada mereka, bagaimana mereka bisa membuat keputusan yang bijaksana oleh diri mereka sendiri.

Saat kita tiba di persimpangan jalan dan tak yakin arah mana yang harusnya diambil, kita sebaiknya menepi, rehat sejenak, dan menanti sebuah bus. Segera, biasanya pada saat kita tak berharap, sebuah bus tiba. Dibagian depan bus umum ada tulisan yang menandakan tujuan dari bus itu. Jika tujuan Anda sama, naiklah ke bus itu. jika tidak, tunggulah, akan selalu ada bus yang lain yang datang.

Dengan kata lain, saat kita harus mengambil suatu keputusan dan tak yakin apa yang akan terjadi, kita sebaliknya menepi, rehat sejenak dan menunggu. Segera, biasanya saat kita tak berharap, sebuah solusi akan menghampiri. Setiap solusi punya tujuannya sendiri. Jika tujuannya cocok dengan tujuan kita, ambillah solusi itu. Jika tidak, kita tunggu lagi, akan selalu ada solusi lain yang datang.

Begitulah cara saya membuat keputusan. Saya mengumpulkan semua informasi dan menunggu kedatangan solusi. Sesuatu yang bagus akan selalu datang, asalkan saya tetap sabar. Biasanya dia datang dengan tak disangka-sangka. Ketika saya tak memikirkannya.

Diambil dari buku "Si Cacing dan Kotoran Kesayangannya."

Apa ada masalah?

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/20/2010 06:25:00 am 0 Comment.
Saya akan menambahkan dengan ini "... dan tidak tahu kapan saatnya duduk tenang."

Filsuf dan matematikawan Perancis , Blaise Pascal (1623-1662) suatu kali berkata, "Segala masalah manusia disebabkan oleh ketidaktahuannya tentang bagaimana untuk duduk tenang."


Pada tahun 1967, Israel sedang berperang melawan Mesir, Syiria, dan Yordania. Di tengah-tengah peristiwa yang belakangan dikenal sebagai Perang Enam Hari itu, seorang wartawan bertanya kepada mantan Perdana Menteri Inggris, Harold Macmillan, apa pendapatnya tentang masalah di Timur Tengah itu.

Tanpa keragu-raguan, sang negarawan sepuh itu menjawab, "Tak ada masalah di Timur Tengah." Si wartawan tertegun mendengar jawaban itu.

"Apa maksud Anda tak ada masalah di Timur Tengah?" si wartawan langsung penasaran. "Tak tahukan anda bahwa sekarang sedang berlangsung perang yang ganas? Tak sadarkah Anda bahwa selama kita sedang berbicara ini, bom-bom jatuh dari langit, tank-tank meledakkan segala sesuatu, dan para prajurit diberondong butiran peluru. Banyak orang tewas atau terluka. Apa yang anda maksud 'Tidak ada masalah di Timur Tengah'?

Dengan sabar negarawan berpengalaman itu menjelaskan, "Pak, Sebuah masalah adalah sesuatu yang memiliki solusi. Nah tak ada solusi untuk apa yang sedang terjadi di Timur Tengah, Oleh karenanya hal itu tidak bisa dikatakan sebagai sebuah masalah."

Berapa banyak waktu dalam hidup kita yang kita sia-siakan karena mengkhawatirkan sesuatu yang pada saat itu, tak memiliki solusi, dan karena itu, bukan suatu masalah?

Diambil dari "Si Cacing dan Kotoran Kesayangannya"

Sunday, June 13, 2010

.

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/13/2010 07:07:00 pm 3 Comment.
Il ya un an
Peut-être un jour très heureux dans ma vie
Et je veux y retourner
Tu me manques tellement...

Saturday, June 12, 2010

Rasa Takut

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/12/2010 10:53:00 pm 3 Comment.
Rasa takut adalah mencari-cari kesalahan dengan masa depan. Kalau saja kita selalu ingat bahwa masa depan itu tak pasti, kita tak akan pernah mencoba meramalkan apa yang bisa saja salah. Rasa takut berakhir saat ini juga. 


Suatu hari saat saya masih kecil, saya begitu takut kalau harus pergi ke dokter gigi. Meskipun saya sudah bikin janji untuk bertemu dengan dokter gigi, tetap saja saya tak ingin pergi. Dengan tololnya, saya khawatir sendiri. Saat tiba di tempat praktik dokter gigi, saya diberi tahu bahwa dokter giginya berhalangan hadir. Saya belajar, betapa sia-sianya rasa takut itu.

Rasa takut terlarut dalam ketidak pastian masa depan. Namun jika kita tidak memakai kebijaksanaan kita, kitalah yang dilarutkan oleh rasa takut.

Saya berpikir, memang selama ini kegagalan saya dalam hal apapun sebagian karena rasa takut saya yang sungguh berlebih.
Saya pernah saat itu ujian akuntansi, dan harus satu persatu berhadapan dengan dosen, dan teman saya sudah menyerah duluan, dia sepakat untuk tidak mengikuti ujian itu, lalu saya tetap optimis mengikuti ujian, meskipun saya sudah gemetar, dan saya juga tidak begitu mengerti tentang akuntansi. Saya mengalahkan rasa takut saya, dan benar, saat ujian berhadapan dengan dosen, saya cuma diberi pertanyaan yang bisa saya jawab. Saya belajar, mengalahkan rasa takut akan masa depan, benar-benar berbuah sesuatu yang manis.
Seandainya saat kamu mengalahkan rasa takut lalu malah menjatuhkan mu kedalam situasi yang rumit, tetap yakinlah untuk mengalahkan rasa takut itu, karena rasa beranimu akan membawamu kepada keadaan yang kamu butuhkan.

Saya menyesal menuruti rasa takut saya. Sampai sekarang saya masih menyesal. Saya tidak ingin lagi.

Masa depan saya dan semuanya memang tidak pasti.

Diambil dari buku "Si Cacing dan Kotoran Kesayangannya karya Ajahn Brahm" dan saya tambah sedikit. 

Cinta Sejati

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/12/2010 10:40:00 pm 2 Comment.
Masalah dalam percintaan dimulai saat buyarnya fantasi, kekecewaan bisa sangat menyakiti kita. Pada cinta asmara, kita tidak benar-benar mencintai pasangan kita, kita hanya mencintai cara mereka yang membuat kita tersentuh. Yang kita cintai adalah "sengatan" yang kita rasakan dalam kehadiran mereka. Itulah sebabnya, keteika mereka tak ada, kita merindukannya. Seperti sengatan lainnya, tak berapa lama ini pun akan berlalu.


Cinta sejati adalah cinta yang tak mementingkan diri sendiri, kita hanya peduli kepada orang lain. Kita berkata kepada mereka "pintu hatiku akan selalu terbuka untukmu, apapun yang kamu lakukan," dan kita bersungguh-sungguh dengan perkataan itu. Kita hanya ingin mereka bahagia. Cinta sejati itu langka.

Banyak dari kita suka berpikir bahwa hubungan istimewa kita adalah Cinta Sejati, bukan cinta asmara. Berikut ini adalah sebuah tes untuk menilai cinta anda termasuk cinta yang mana.

Pikirkanlah pasangan anda. Bayangkan wajahnya di benak anda. Kenanglah hari anda bertemu dengannya dan saat indah bersamanya. Sekarang bayangkan anda menerima sepucuk surat dari pasangan anda. Surat itu memberi tahu anda bahwa si dia telah jatuh hati kepada sahabat anda, dan mereka telah pergi untuk hidup bersama. Bagaimana perasaan anda?

Jika cinta anda adalah cinta sejati, anda akan begitu tergetar bahwa pasangan anda telah menemukan orang yang lebih baik dari diri anda, dan dia bahkan sekarang lebih bahagia. Anda akan merasa gembira karena pasangan anda dan sahabat anda dapat berbagi hidup bersama-sama. Anda akan sangat gembira karena mereka saling mencintai. Bukankah kebahagiaan pasangan anda adalah hal yang terpenting dalam cinta sejati anda?

Cinta sejati itu langka

Seorang ratu tengah melihat keluar dari jendela istananya ke arah Buddha yang sedang berjalan untuk menerima dana makanan di kota. Raja melihatnya dan menjadi cemburu terhadap kesetiaan sang Ratu kepada Sang Pertapa Agung. Dia memarahi sang ratu dan menuntutnya untuk mengatakan siapa yang lebih dicintai sang ratu, Buddha atau suaminya. Sang ratu adalah pengikut Buddha yang setia tetapi pada saat itu anda harus sangat hati-hati jika suami anda adalah seorang raja. Hilang kepala berarti hilang kepala betulan. Sang ratu ingin menjaga kepalanya tetap utuh, maka dia menjawab dengan kejujuran yang tak terbantahkan.
"Saya mencintai diri saya sendiri lebih dari kalian semua."

Cerita ini di ketik dan bersumber dari buku, "Si Cacing dan Kotoran Kesayangannya karyanya Ajahn Brahm".
Karena keren, jadi saya share disini.

I was a football lovers

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/12/2010 10:14:00 pm 2 Comment.
Cieee world cup udah mulai nih. Sebenarnya saya ini gibol loh, gila bola. Tapi dulu.
Saya mulai suka bola sejak SD kelas 6. Waktu itu Piala Dunia 2002. Saya jagoin Italia! Soalnya ada yang ganteng. Wahahaha. Awal suka Bola ya karena pemainnya ganteng ganteng itu. Apa mungkin sekarang juga gitu kali ya. Tapi emang jujur gitu sih. Pas kelas 6 SD itu suka banget sama pemain pemain italia. Sesudah itu baru saya mulai gibol. Dari  apa aja saya punya, sepatu, kaos, tabloid, jam, semua ada. Poster apa lagi, udah tuh dinding kamar full banget. SD kelas 6 pas lagi ujian tuh, saya juga gak belajar buat nonton PD. SMP saya juga masih gibolnya, sampai saya inget banget pernah minta temen beliin tabloid soccer edisi sabtu buat kado ultah saya gara gara saya gak ada duit waktu itu. Kalau bicarain klub, saya ganti-ganti, maklum lah supporter labil. Dari awal suka bola langsung suka Intermilan, kalau pemain sih Fabio Cannavaro. Mulai smp udah tau kaka, mulai deh suka Kaka dan club AC Milan, sampai nama email saya pun ada unsur kaka nya, ya karena suka kaka itu. Terus lanjut MU dan suka Ruud Van Nisterlooy. Dan mulai masuk SMA udah gak begitu suka lagi, jadi supporter musiman, kalau Liga Champion sama Euro sama PD aja baru gibolnya, kalau cuma liga biasa mah ogah nonton. Tapi aku suka liga inggris, permainannya enak dilihat, cepet banget. Daripada Liga Italia yang alur permainannya lamban. hehehe. Di kota saya sendiri, jujur saya belum pernah liad liga indonesia di kota, saya takut sama supporternya, anarkis.
Dan sekarang mulai lagi gibolnya, dan saya dukung Spanyol! Alasannya soalnya spanyol kemaren Euro keren banget! Dan pemainnya ganteng-ganteng hahaha tetep. Pemain favorit masih David Silva dr spanyol. Klub MU doooong...

Tuesday, June 08, 2010

Tolak Dana Aspirasi

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/08/2010 06:53:00 pm 2 Comment.
Dana aspirasi lagi digembar gemborin dimana mana nih. Tapi apaan sih dana aspirasi? Dana Aspirasi diberikan kepada setiap anggota DPR sebesar 15 milyar rupiah per tahun. Wow gedhe banget. Dan total anggarannya sebesar Rp. 8,4 Trilliun. Dan yang mengusulkan partai Golkar. Sumber dananya? Dari APBN per tahunnya. 
Kenapa sih ditolak?
1. Praktek korupsi semakin mungkin terjadi, dan mungkin ini bakal jadi korupsi model baru, dan berpotensi anggota dewan korupsi
2. Melanggar undang-undang keuangan negara UU No. 17/2003, UU No.1/2004 dan UU No.33/2004.

"UU 17/2003 menyebutkan kekuasaan pengelolaan keuangan negara ada pada Presiden dan dikuasakan pada Menteri, diserahkan kepada Gubernur/ Bupati / Walikota, bukan pada DPR. UU tersebut juga telah mengubah paradigma budgeting dari sistem lama yang berdasarkan input menjadi sistem baru yang berdasarkan kinerja periode sebelumnya. DAD malah akan mengembalikan paradigma lama.
UU 1/2004 menyebutkan pengguna Anggaran bertanggung jawab kepada Presiden/ Gubernur/ Bupati/ Walikota. Pengguna di sini adalah Kementerian dan Lembaga eksekutif. DPR sebagai lembaga legislatif tidak diatur dalam UU untuk menggunakan Anggaran. Kembali DAD melanggar UU ini.
UU 33/2004 mengenai asas dana perimbangan yang mencakup desentralisasi, dekonsentrasi dan tugas pembantuan. DAD menafikan prinsip desentralisasi karena alokasi anggaran dibuat oleh DPR yang ada di pusat. Hal ini melanggar prinsip otonomi daerah di mana Pemda dan DPRD-lah yang menyusun anggaran untuk daerahnya (APBD)"
3. Memberi contoh jelek kepada pemerintahan yang akan datang. 
Dana aspirasi sebenernya tidak mungkin datang dari atas, aspirasi ya jelas aspirasi dari bawah, dari rakyat. Sama saja rakyat dijadikan tameng bagi anggota DPR untuk mendapat dana lagi ini. Lagian, apakah tiap daerah membutuhkan 15 milyar? Dan jika dana aspirasi benar-benar dilakukan, itu sama saja membunuh demokrasi. Otomatis, anggota DPR yang tidak semua partai ada disana akan menerima dana tersebut, padahal dapil mereka kebanyakan dapil di daerah Jawa. Tidak adil. Dan bisa saja dana tersebut diberikan agar mereka-mereka yang ada di DPR itu terpilih lagi. Dengar-dengar juga Golkar mengusulkan ini karena merasa udah kerja paling "bener" dan seperti meminta dana lebih. Program dana aspirasi ini memang tidak benar, karena memang inkonstitusional karena ini kan harusnya tugas daerah bukan DPR, dan ini juga manipulatif. Hari ini saya dengar menurut Idrus Marham (Golkar), jadi kalau ada daerah yang butuh listrik, dibantu pakai listrik lalu eksekutornya pemda, pertanggung jawabannya pemda, dan dijamin APBN. Kalau seperti ini sama saja dong seperti tugas pemda sebelumnya cuma kepastian aja tiap daerah dapet 15 milyar, dan itu jadi semakin mudah dikorupsi dong ? Ngihe.... #tolakdanaaspirasi

Monday, June 07, 2010

Hmmm

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/07/2010 07:35:00 pm 2 Comment.
Kemarin saya ngobrol dengan teman kuliah saya, dia seorang crew untuk band yang udah terkenal di indonesia "S*E" . Iseng iseng tanya, berapa gaji dia perbulan buat nge-crew band tsb. Dan dia bilang perbulan udah sampai 3-4 juta. Dan dia juga bilang, dia sempet dapet 9 juta perbulan tahun lalu saat band itu lagi laris-larisnya karena lagunya dia hits banget. Dia bilang, sekali manggung band itu dibayar 50juta buat live durasi 2 jam. Dan kerjanya dia, ke jakarta naik pesawat, nunggu di hotel/basecamp, biasanya setelah jam 4 sore dipanggil buat fiting kaos crew/kostum (heran saya yang satu ini, crew pun dikompakin seragamnya), bahkan dia sempet disuruh nge-gimbalin rambutnya, dan tato badannya, itu karena dia disuruh pihak manajemen. Dan setelah fiting, nunggu lagi, abis itu make up (ini juga heran, crew di make up?) dan malamnya baru berangkat. Dan dia biasanya nyetelin gitar, dan bawain alat-alat band tsb. First thing on my mind, Gila, enak banget kerjanya cuma gitu. Tapi kata dia, kerja kayak gitu gak enak, berat, dan capek. Fuh, jelas yah, kerja mana ada yang enak. Semua capek dan butuh effort yg gedhe. Dan apalagi kalau itu kerjaan gak long lasting, kayak PNS, dia crew hanya dikontrak 2 tahun.
Mikirin kerjaan, saya juga bingung sendiri besok mau kerja apa. Cita-cita (kerjaan kepengenan saya) terlalu gedhe dan terlalu susah buat digapai. Dan saya menginginkan sesuatu yang lebih dari cita-cita saya.
Dan saya sudah melupakan cita-cita saya.
Ya elah ngomong apa sih ini?
Hahaha udah ah. Ini cuma pemikiran dan cerita yang tiba-tiba terlintas dalam pikiran . Hehehe.

Quote of The Day!

When I hear somebody sigh, "Life is hard," I am always tempted to ask, "Compared to what?"
- Sydney J. Harris

Rich is better than Famous

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/07/2010 06:47:00 pm 45 Comment.
This is my final essay for advanced writing, setelah saya baca ulang kok rada ancur juga yah. Hahaha...

Rich is better than Famous

Famous and rich, two things that could possibly for some people like it.  Many people believe that money can make them happy. We would all like to be rich people and this is potentially possible by making your dreams come true. We can see rich people can buy what they want to buy. You can see Bill Gates, he is one of the richest people in this world. He invented microsoft and own microsoft coorporation. He is very rich and very generous.  You can also see rich people around you, they can buy many things, nice car, build a big house with swimming pool, also travel around the world. How about being famous? You know, it is really nice when we walk around and find that some people recognize us especially they fan of us. For example celebrities, many people follow them and want to know what they are doing. It is good being famous? You can not have privacy, people will easily to judge you, and maybe you not so rich like rich people. You know usually being famous and being rich always comes together hand in hand. But I think, being rich is better than being famous. I will start my explanation with the problems of being famous and two good things of being rich.
Famous is mostly ended up being pain. Sure, its great to be popular, but when everyone knows who you are, then everyone wants to know what your doing, why your doing it, and if you have any problems, people can focus on that just so they tear you down. There are some problems being famous people, first is you have no privacy, second is people will easily to judge you, and the last is you can not earn money that much for being famous people.
Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/07/2010 06:08:00 pm 0 Comment.
“If death meant just leaving the stage long enough to change costume and come back as a new character...Would you slow down? Or speed up?” - Chuck Palahniuk

.....

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/07/2010 05:47:00 pm 0 Comment.
Sahabatku menunduk, menghapus air matanya yang keribuan kalinya
Matanya bengkak, air mata itu tak henti keluar dari matanya

Aku hanya bisa menatapnya sedih, iba tak karuan
Karena aku tak bisa membawakan kebahagiaan untuknya

Sahabatku kembali menyeka hidungnya, keluarkan semua air matanya
Tangisan itu tak pernah berhenti, sejak cintanya kembali kepadaNya

Aku hanya bisa berkata, "yang sabar"
Dan dia hanya menjawab "iya" sambil menyeka matanya

Kemarin saat aku menemaninya di peraduan terakhir kekasihnya
Ia tampak tegar, dan dia hanya berkata, "aku tabah"

Sari, we all don't know what God plans for us
What God hides from us
Destiny of life and die in his hands
Let God choose the best for us
Although everythings seems so painful for us

You're not alone
We are all for you, stand for you through this
Me, Putri, Tata, Heny
We miss your everyday smile Sari :)


Dedicated to my very super bestfriend, Ikasari Nurcahyani (Don't cry again, kamu udah pucat banget tiap saat sekarang :(( T_T )

Wednesday, June 02, 2010

Doodles

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/02/2010 04:12:00 pm 3 Comment.
Doodles tau gak ? Doodles itu seperti coret coretan gak sadar kamu. Kamu pegang pulpen. Dan kamu gak tau kenapa tiba tiba tercipta aja coretan coretan, ntah ruwet, ntah aneh, ntah burung. Ya kan? Biasanya kalau kita dengerin dosen/guru ngomong, gak ada yang dicatet, tapi yang kecipta malah coretan gak jelas kan?

"Most of doodles are done unconsciously when you are holding a pen and just happen to start scribbling. However, there is more to these "diagrams of the uncoscious" than meets the eye. Free from the restriction of the conscious mind, they can be useful insight into your character and personality, revealing many important aspects of your secrets hopes, fear, and dreams."


Nah ada beberapa macam doodles beserta artinya nih, check this out!

1. Heavy lined shapes. Jadi doodlesnya cuma berupa garis garis tebal dan bersudut aja nih. Garis garis doang yang digambar dan bersudut sudut sangat tajam.
Menandakan kalau kita sedang membangun pembatas diri kita dengan dunia luar. Dan kamu sedang menjaga emosi dan feeling mu sebab kamu merasa kamu tidak mengatasi duniamu, dan dibalik semua itu kamu sedang berhati hati menjaga pembatas itu dan kamu tau kamu akan menemukan orang yang tepat dan semua akan baik baik saja.

2. Filled in or shaded doodles. Doodles kamu berupa gambar penuh, dan isinya cuma bentuk bentuk tidak jelas, dan penuh garis dan bentuk.
Menandakan kamu lagi penuh dengan tekanan dan emosi dan kemarahan. Tapi kamu tidak berusaha untuk bertindak sarkastik. Kamu hanya marah dan memendamnya saja.

3. Web Doodles. Bentuk doodles kamu seperti jaring laba-laba gitu, dengan ujungnya yang sempit kemudian melebar dan kotak kotak.
Kamu sedang menangis dan butuh pertolongan dan juga sedang merasa terjebak, dan mencari jalan keluar. Mungkin kamu membutuhkan untuk pergi ke tempat lain, dan mencoba ide yang baru dan mencoba melebarkan sayapmu. Tetapi kamu sedang terjebak dan mengalami krisis percaya diri untuk mencoba semua itu.

4. Faces Doodles. Bentuk doodles yang tercipta seperti bentuk muka muka gitu.
Kalau muka yang kamu buat ceria, dengan senyuman, kamu orang yang friendly, enjoy bersosialisasi dan easygoing.
Kalau muka yang kamu buat lagi cemberut, kamu lagi sentimen, lagi sedih.
Kalau muka yang kamu buat menghadap ke kanan, simbol tentang ingin selalu bergaul, berteman, dan sedang anticipating about the future.
Kalau muka yang kamu buat menghadap ke kiri, simbol shyness and reserve [ hati hati ]

5. Knives, Daggers, guns or thin and angular strokes. Doodles yang kamu buat mengerikan, pisau, senjata api, orang mati gantung diri, semacam itu.
Kamu sedang marah banget, dan kamu cenderung jahat plus sadis.

6. Houses doodles. Gambar rumah.
Menandakan kamu sedang pengen dirumah, dekat keluarga, anak-anak, dan sedang bahagia.
Kalau rumah yang kamu bangun ada jendela, pintu, gorden, ada asap rumah diatasnya, ada bunga, pohon, kamu sedang bahagia dan mempunyai perasaan ingin dilindungi atau sedang merasa aman dan nyaman.
Kalau rumah yang kamu bangun, rumah biasa, gak ada apa apanya, kamu sedang bermasalah dengan cinta dan kehangatan dalam hidupmu
Kalau kamu bangun rumah bertingkat, mungkin kamu sedang bersemangat banget membangun sesuatu, entah itu cinta, atau perhatian.

7. Hearts, flowers, animals with funny coats. Gambarnya lope lope, hahaha gambar love, bunga, binatang, apalah segala macem gambar indah sederhana.
Indicate kalau kamu sedang enjoy dengan cinta, Sedang ngalamun yang indah indah, dan sedang membangun istana dalam mimpimu. Kamu juga menandakan kalau kamu orangnya penuh kasih sayang dan baik. You long to belong to someone special.

8. Bare or narrow tress. Gambar pohon dengan sudut sudut yang tajam, gambar sesuatu yang kosong. Gambar sesuatu yang sepi. Landscape yang kosong.
Menandakan kamu sedang kedinginan, kurang hangat dalam hidupmu, dan mungkin kamu sedang menderita dan kecewa karena cinta, dan kamu butuh banyak perhatian. Sad banget doodles yang satu ini.

9. Confused lines and squiggles. Nah doodles yang satu ini cuma oret oretan biasa gak jelas, itu loh kalo kita mau nyoba pulpen baru, pasti coretannya cuma seperit cakar ayam kan, cacing kepanasan lah, coretan gak jelas.
Nah menandakan kamu sedang pusing, lagi riweuh, lagi ribet sama dunia sehari hari kamu, dan lagi gak dalam kontrol yang baik terhadap dirimu. Lacking the organisational ability.

Nah udah deh segitu aja, diambil dari salah satu materi kuliah saya. Yang udah saya terjemahin. Dan karena saya bukan psikolog, hopely bantu deh buat nebak nebak orang dari doodlesnya. Hehehe.
Dan itu diatas gambar saya, jelek ye... Hahaha...

Oya lagi sering bikin doodles bentuk apa nih? :">

Prince of Persia : The Sand of Time

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/02/2010 03:29:00 pm 0 Comment.
Prince of Persia, sebuah film adaptasi dari video game juga. Dan denger denger, ini film adaptasi video game yang terbaik, setelah Lara Croft Tomb Rider. Dan memang ni film keren juga sih. Dan jangan nonton film ini kalau sejam sebelumnya nonton film Clash of The Titans, bakal bosen mantengin si Gemma Atterton yang sama sama jadi tokoh utama wanita di kedua film ini. Dan akting dia sama banget dengan di film Clash. Kamu bakal liat gambaran akting dia di Clash kalau nonton Prince of Persia. Overall ceritanya bagus sih Prince of Persia. Ada Jake Gylenhall boo. Itu homoan di Brokeback Mountain. Hehehehe. Biasanya liat si Jake dgn bodi biasa aje. Sekarang liat dia dengan otot-otot.
 



Jalan ceritanya sih bagus, tentang si Dastan seorang biasa aja, bahkan bisa dibilang anak jalanan, yang diangkat sebagai salah satu anak raja Persia, King Sharaman. Sebelumnya King Sharaman sudah mempunyai anak Tus dan Garvis. Konflik dimulai ketika Pasukan Persia melakukan penyerangan dan penyerbuan ke sebuah negara suci. Alamut. Kota suci itu sebenernya tidak boleh diserang. Tetapi Tus sang anak itu tetap memaksakan untuk menyerang negara itu karena bujukan Nizam sang paman. Dan diduga negara Alamut membuat senjata sakti dan tidak terkalahkan. Penyerbuan itu berhasil, dan faktor dari keberhasilan penyerbuan itu karena Dastan, dia bener bener punya Strategi menyerang, alhasil Alamut takluk di tangan Persia. dan Sang Ratu Alamut yang diperankan oleh Gemma Atterton bernama Tamina direncanakan menikah dengan Tus. Disisi lain, ternyata si Dastan ini menemukan Satu belati yang ujungnya terdapat gelas kaca dan diatasnya ada permatanya. Usut punya usut, ternyata senjata itu benar benar berarti bagi kerajaan Alamut khususnya Tamina. Senjata itu ternyata adalah "sand of time" pengatur waktu itu. Lanjut ke keadaan selanjutnya, Dastan difitnah oleh kerajaan karena membunuh ayahnya, sebab, waktu Dastan memberi hadiah berupa jubah kepada ayahnya, dia tidak tahu bahwa Jubah itu telah diracun. Setelah difitnah, dia dicari cari oleh kerajaan dan diburu oleh Kerajaan Persia, juga diburu oleh suku Hassansin. Hassansin itu pembunuh bayaran kerajaan Persia. Senjata sand of time yang sangat sakti tadi, yang bisa mengembalikan waktu tadi diburu oleh banyak orang khususnya salah satu orang dari kerajaan Persia yaitu pamannya Dastan tadi, orang kepercayaan keluarga, dia pengkhianat, menginginkan belati itu dan menggunakan Tus juga Garsiv untuk memburu dan menghancurkan Alimut. Itu semua semata mata hanya lah untuk memburu belati tadi, agar si Nizam bisa kembali ke waktu dimana dia menyelamatkan Sharaman dari terkaman harimau waktu mereka masih kecil. Pengennya si Sharaman ini mati aja di makan harimau biar Nizam yang jadi Raja. Tapi Nizam gak tau (jelas dia kan jahat), kalau belati itu sebenarnya adalah amanat dari Dewa kepada Tamina. Kalau sumber pasir itu diisi kedalam pisau itu, maka akan membuat dewa dewa marah. Klimaksnya pas Nizam dan Dastan berebut belati yang udah tertancap di Sumber pasir itu tadi. Udah tertancap, kemudian berhasil ditarik Dastan, dan saat itu juga si Tamina itu mati jatuh dari jurang, biar Dastan bisa selamat dan menarik Belati agar dewa tidak marah. Dan ternyata perebutan belati yang hampir membuat kiamat itu, mengembalikan lagi mereka ke waktu dimana Persia baru saja menyerang Alamut. Dan disitu Dastan kembali meyakinkan Tus dan Garsiv agar tidak menuruti perintah Nizam yang pengkhianat itu. Dan si Dastan menikah deh sama Tamina. Begitu ceritanya, mendebarkan sih. Ada joke ringannya juga, yang sering ngejoke itu suku Ngbaka, suku yang ditemui Dastan waktu dia mau ke pemakaman ayahnya. Salah satunya waktu suku Ngbaka ngadain balap lari burung unta, hahaha burung untanya lucu, dan pemimpin suku Ngbaka ini suka banget sama burung Unta. Dia berasa rugi tuh waktu Balapan burung unta dikacaukan sama Dastan dan Tamina. Dan difilm itu Dastan sempat mati, tapi hidup lagi karena belati itu tadi. Akting si Jake Gylenhall bagus, cm kurang greget juga. So sweet banget dia lah, kurang gahar.. Setting of place, bagus, kerajaan arab memang seharusnya gitu, lebih ramai ornamen daripada kerajaan Inggris di film Robin Hood. Efek bagus juga, terutama saat belati itu bekerja. Nice lah.

Nilainya 7.8/10


Tuesday, June 01, 2010

Percy Jackson vs Clash of The Titans

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/01/2010 08:14:00 pm 7 Comment.



Nonton ini mending salah satu aja kali ya, Clash of the Titans atau Percy Jackson sama aja menurut saya jalan ceritanya. Nyeritain anak poseidon dan anak itu bernama Perseus. Kalau di Clash of The Titans namanya Perseus, kalau di Percy Jackson namanya Percy. Lucu ya? Jadi kayak bences gitu. Kalau pagi eke perseus, kalau malam eke percy booo... Hehehehe.
Kalau di Clash of The Titans, kayaknya konfliknya karena ingin nyelamatin negara yah, dan kemarahan Zeus atas tidak maunya lagi manusia menyembahnya, kalau di Percy, cuma tuduhan dewa Zeus terhadap Percy, kalau dia lah pencuri petirnya Zeus, padahal enggak, yang nyuri Luke, anak dari Hermes.
Kalau di Clash of The Titans si Perseus ini ceritanya udah kehilangan ibunya, kalau si Percy ini ibunya ada, tapi ibunya sempat jadi tawanan. Ya sebenernya sih juga motif besarnya ibu.
Kalau di Clash of The Titans pelindungnya cantik, si Gemma Atterton dia cewek cantik yang udah ngawasin Perseus sejak lahir. Dan berkekuatan juga. Kalau di Percy Jackson, dia pelindungnya si jelmaan kambing namanya Grover. Cowok afrika kulit gelap gitu.
Sama-sama melawan Hades pada akhir cerita (penguasa underworld [ neraka ] ) .
Sama-sama si Zeus dan Poseidon juga jadi orang yang berantem.
Kalau di Clash of The Titans, si Perseusnya hebat, berotot kekar banget, keren, yang maen si Sam Worthington, kalau di Percy Jackson, pemerannya semua anak kecil, si Percy yang maen Logan Lerman.
Kalau di Clash of The Titans, Perseusnya in love sama Io. Kalau si Percy dia in love sama temennya yang nemenin dia, Annabeth.
Dan macem macem sih, kedua film sama sama, pakai Medusa buat ngalahin dari Monster berkepala banyak, sama sama nyebrang pakai perahu dan pakai uang emas buat upahnya.
Beda mendasar selain cerita sih, tentu yah, setting time.

Wahahaha ngakak abis sebenernya nonton Percy Jackson setelah sebelumnya liat Clash of The Titans. Soalnya Percy Jackson ini bener-bener udah modern banget.
> Waktu mau ngalahin Medusa, si Percy pakai Ipod sebagai pengganti kaca
> Tempat terakhir bertemu Hades di Hollywood
> Komunikasi sama Luke pakai Webcam laptop Apple
> Nemuin mutiara sampai ke klub malam di Las Vegas
> Medusanya pakai kaca mata hitam
> Didalam camp Demigod, si Luke pakai peralatan super canggih buat hiburan, high tech, kyk PS3, TV layar datar. haih keren
> Mau pergi ke khayangan The Olympus naek lift.

beda banget sm Clash Of The Titans, yang semuanya memang di set sangat jadul, jadi ya gak ada tuh peralatan high tech.
Kalau efek, masih bagus Clash of The Titans, kalau segi cerita, masih bagus Clash, karena masih masuk akal, dan masih cukup mendebarkan.
Kalau segi khayangan, The Olympusnya, masih bagus Percy Jackson sih.

Heheheh aku gak tau gimana cerita asli dari Perseus itu sebenernya gimana yang menurut legenda Yunani tuh sebenernya gimana aku gak tau. Tapi kayaknya memang mirip tuh dua film. Cuma konsumen nya beda kali ya. Percy Jackson film anak-anak banget. Sama Harry Potter masih bagus Harry Potter.
Dan kayaknya Percy Jackson lebih bagus kalau di baca novelnya, dan bkan novel terjemahan Indonesianya. Soalnya kata temen saya, novel terjemahan Percy Jackson jelek, ilustrasinya gak tepat. Berarti baca versi aslinya yah. Saya ada sih. Tapi belum dibaca. Hehehe. Next time nanti saya review yah...

Dan kayaknya plg bagus versi Clash of The Titans 1981

Clash of the Titans : 6,3/10
Percy Jackson : 5,8/10

btw, dunia kita gak dibangun sama Zeus kan? Hihihi :takut

...

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/01/2010 07:22:00 pm 2 Comment.
Aku cuma mau didengar.
Aku cuma mau didengar.
Aku cuma mau didengar semua yg ingin aku katakan.
Katakanlah kau punya telinga untuk mendengarku.
Aku tidak mengharap kau mengerti.
Aku tidak mengharap kau memberi.
Aku hanya ingin di dengar,
setidaknya aku ada dan tidak sendiri...

....

Originally Made By Delilah Hazhiya At 6/01/2010 06:00:00 am 2 Comment.
Gak tau kenapa sekarang sering banget ngerasa sendiri terus.. Bahkan seakan semuanya sudah tidak mengerti lagi.. 
 

Life is never close to perfection. © 2012 Web Design by Ipietoon Blogger Template and Home Design and Decor Vector by Webdesignhot